Example 728x250
Talkshow

Punya Tiga Wamen, Akankah Kemendagri Tersambar Reshuffle ?

386
×

Punya Tiga Wamen, Akankah Kemendagri Tersambar Reshuffle ?

Sebarkan artikel ini
Komjen Purn Akhmad Wiyagus, Paling Depan saat diambil sumpah dan dilantik Presiden Prabowo sebagai Wakil Menteri Dalam Negeri, di Istana Kepresidenan Rabu,08 Oktober 2025.

HALTIMTV.COM – Presiden Prabowo, hari ini Rabu,08 Oktober 2025, melantik lagi Wakil Menteri Dalam Negeri.

Dia Adalah Komjen Purn Akhmad Wiyagus.

Sebelum dilantik jadi Wamendagri, Wiyagus adalah Kabaintelkam Polri.

Menjelang pensiun, mantan Kapolda Gorontalo ini dimutasi sebagai Perwira Tinggi Baintelkam Polri.

Wiyagus yang juga pernah Kapolda Jabar dan Lampung adalah peraih Hoegeng Award 2022 kategori Polisi Berintegritas.

Pelantikan Akhmad Wiyagus sebagai Wakil Menteri Dalam Negeri menambah jumlah di Kementerian yang dipimpin  Muhammad Tito Karnavian itu menjadi Tiga Wamen.

Komjen Purn Akhmad Wiyagus memang salah satu Jenderal Polisi yang memiliki Integritas top.

Tamatan Akpol 1989 ini pernah menjabat Asisten Utama Bidang Operasi Mabes Polri dan juga ditugaskan ke KPK.

Mendagri Tito Karnavian pun menyambut Positif pelantikan adik dua angkatan dibawahnya itu.

Tito menilai dengan kehadiran tiga Wamen nya bakal memperkuat kinerja Kementerian yang dipimpinnya itu dalam menjangkau seluruh daerah.

“Bagus menurut saya, maksudnya kita dengan diberi tugas, penugasan oleh Bapak Presiden ke Kemendagri, ada tiga berarti Wamen. Saya tinggal bagi aja nanti, negara Indonesia kan luas sekali ya. Bayangkan negara kita kepulauan terbesar, negara kepulauan terbesar di seluruh dunia,” Kata Tito kepada wartawan usai menghadiri pelantikan.

Tito yang menjabat Mendagri untuk periode yang kedua itu bilang dirinya tinggal bagi tugas.

“Jadi saya tinggal bagi tugas aja nanti, tiga Wamen. Dan ada nanti yang koordinator Indonesia bagian Barat, bagian Tengah, dan bagian Timur,” Ujar Tito.

Mantan Kapolda Papua itu menjelaskan bahwa dirinya tidak akan mungkin sempat jikalau hanya sendirian menghadapi 38 Provinsi, 98 Kota, 416 Kabupaten dan lebih dari 70.000 Desa.

Dengan dilantiknya Akhmad Wiyagus dari Kalangan Polri yang memiliki rekam jejak yang dibanggakan hingga Presiden Prabowo menempatkan dirinya sebagai Wamendagri ke tiga, akankah ini mempunyai sinyal kuat untuk Reshuffle Kabinet Merah Putih Jilid berikut?

(Syed Faiz)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *